Mengatasi adb android no permission user in plugdev pada Linux

less than 1 minute read

Pada artikel kali ini saya akan membahas bagaimana cara solving masalah adb no permission pada sistem operasi linux, contoh pada gambar dibawah ini, saat saya mencoba menjalankan perintah adb devices ternyata tidak berjalan dengan bagaimana semestinya.

Adb No Permission

Berbekal hasil googling akhirnya mendapatkan solusi, dari solusi itu saya coba tulis ulang dalam bahasa indonesia untuk keperluan dokumentasi dimasa mendatang.

Langkah pertama adalah mencari vendor id dari device android yang saya gunakan menggunakan perintah lsusb

Mencari vendor id

dari perintah tersebut vendor id = 2d95

selanjutnya adalah membuat udev rule, disini saya menggunakan text editor gedit

$ sudo gedit /etc/udev/rules.d/51-android.rule

lalu masukkan kode berikut

SUBSYSTEM=="usb", ATTRS{idVendor}=="2d95", MODE="0666"

dimana idVendor disesuaikan dengan id vendor device anda

udev rule

selanjutnya adalah reload rule

$ sudo udevadm control --reload-rules

lalu reconnect device anda dan check ulang menggunakan perintah adb devices

device connected

Sekian catatan singkat darisaya,

Terimakasih.

Leave a Comment